Deli Serdang 1newstvgroup.com- Untuk mempercepat laju vaksinasi di Deli Serdang, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji Sik MH mengajak masyarakat yang belum divaksin Tahap 3 dengan memberi doorprize/ hadiah menarik, Senin (11/4/2022).
Untuk mendapatkan undian hadian tersebut, masyarakat harus mendaftar di gerai Polresta Deli Serdang, mulai tanggal 11 hingga 20 April 2022. Dan penarikan undian akam dilakukan tanggal 22 April 2022 yang disiarkan secara live dari akun Youtube Polresta Deli Serdang dan dimuat di instagram Polresta Deli Serdang.
Masyarakat yang ikut undian harus memiliki kartu tanda sudah vaksin yang diperoleh saat mengikuti vaksinasi di gerai yang disediakan. Polresta Deli Serdang menyediakan 3 lokasi vaksonasi yaitu Suzuya Mall, Simpang Kayu Besar, dan P3UD Tanjung Morawa.
Hadiah yang disediakan cukup menarik, mulai dari kipas angin, tv LED, sepeda gunung dan sepeda motor. Disebutkan peserta yang menang undian agar segera mengkonfirmasi tanggal 23 April 2022 ke gerai Polresta Deli Serdang.
Red
Comment